Auto Acc! Ini Urutan untuk Proposal Magang Mahasiswa

proposal magang mahasiswa | skillana

Magang jadi aktivitas penting selama kamu menjadi seorang mahasiswa agar siap di dunia kerja. Selain mental, kamu juga perlu menyiapkan proposal magang mahasiswa ke Universitas.

Lewat penulisan tersebut, Universitas ingin mengetahui nama perusahaan hingga job decription kamu selama magang di perusahaan tersebut. Lewat proposal tersebut kamu akan mengharapkan “Accepted” dari pihak Universitas, kan?

Mimin tahu kok, nggak semudah itu untuk mendapatkan accepted. Salah satu penyebab proposal kamu kemungkinan nggak di accepted adalah urutan proposal yang salah.

Nggak usah khawatir, Mimin kasih tahu runtutan proposal magang yang bikin kamu auto Acc dosen pembimbing tanpa pikir panjang. Yuk, check them out!

Cover

Seluruh penulisan karya ilmiah harus didahului dengan cover yang memuat informasi singkat. Nah, informasi tersebut berkaitan dengan identitas kamu saat menjadi mahasiswa suatu Universitas.

Pertama, berikan judul proposal magang. Judulnya nggak perlu panjang, ya. Pokoknya, judul proposal tersebut harus mengandung informasi penting yang meliputi: posisi dan tempat kamu magang. Mimin sarankan untuk menambahkan beberapa kata lagi supaya lebih menarik agar mudah untuk di accepted.

Kedua, jangan lupa berikan logo Universitas, nama lengkap dengan Nomor Induk Mahasiswa (NIM), ya. Ukuran logo dan font hurufnya menyesuaikan standar Universitas yang ada.

Pada bagian bawah cover, ada identitas jurusan lengkap dengan fakultas, program, tahun ajaran dan atau tahun pembuatan proposal. Adanya tambahan informasi ini untuk meminimalisir tertukanya proposal dengan mahasiswa pada fakultas lain.

Halaman Pengesahan

Bagian ini sama seperti halaman atau lembar pengesahan pada laporan magang. Bagian-bagiannya pun juga sama seperti laporan magang. Tapi, proposal ini adalah langkah awal kamu magang. Jadi kamu bisa menuliskannya sesuai dengan keadaan pada saat itu.

Jangan khawatir kalau ada perubahan saat magang berlangsung. Kamu bisa ubah semua itu pada lembar pengesahan pada laporan magang akhir.

Daftar Isi dan Kata Pengantar

Kata pengantar saat membuat proposal magang mahasiswa nggak berbeda dengan laporan magang, kok. Hal yang mungkin bisa berubah adalah pada daftar isi. Dalam bagian itu, kamu hanya memasukkan bab 1 sampai bab 3 saja.

Biar nggak bingung membuat kata pengantar, ikuti petunjuk lewat artikel di bawah ini, yuk!

Pendahuluan pada Proposal Magang Mahasiswa

Ingat ya, Sob, proposal dibuat sebelum kamu menjalankan kegiatan magang. Jadi, Bab 1 ini isinya adalah alasan kamu memilih untuk megang di posisi tersebut. Nama lain pada bagian ini adalah Bab I.

Meskipun hanya proposal magang, tapi kamu nggak boleh sembarang dalam mengisi alasannya, ya. Kamu harus memberikan alasan secara teoritis dengan berdasarkan kutipan para hali atau data-data yang mendukung alasan kamu memilih posisi tersebut.

Pada bagian Bab 1, kamu dituntut untuk mampu mengidentifikasi suatu permasalahan. Identifikasi tersebut bertujuan untuk menemukan jawaban mengada kamu memilih untuk mengisi jabatan tersebut.

Pada bab ini, kamu juga harus mengisi tujuan dan manfaat dari kegiatan magang kamu. Ingat ya, jangan lupa tuliskan kedua hal tersebut secara ilmiah. Pada bagian manfaat, ceritakan apa saja keuntungan yang akan di dapatkan oleh Universitas dan perusahaan tempat magang kamu.

Nggak susah kan, Sob?

Bab II – Rencana Kegiatan

Bab ini terdiri dari beberapa sub bab yang belum tentu menjadi patokan, ya. Setiap Universitas punya ketentuan sendiri. Tapi Mimin kasih gambaran mengenai Bab II beserta subbab-subbabnya berikut ini:

  • Uraian Rencana Kegiatan: Kamu tuliskan rencana kegiatan sesuai dengan posisi yang kamu maasukan. Jangan khawatir kalau nggak sesuai saat prakteknya. Subbab ini berguna sebagai gambaran kegiatan kamu selama magang.
  • Nama peserta: Jika kamu melakukan kegiatan magang secara berkelompok, maka tuliskan identitasnya yang meliputi nama lengkap dan Nomor Induk Mahasiswa (NIM).
  • Jadwal kegiatan: Agar lebih mudah dibaca, kamu bisa gunakan tabel dengan keterangan waktu dan rencana kegiatan. Lalu, berikan tanda warna pada beberapa kolom yang sudah kamu lalui.

Bab III – Penutup

Ungkapkan keinginan kamu terhadap dosen pembimbing hingga siapapun yang akan terlibat saat kegiatan magang tersebut. Ucapan ini bertujuan untuk meminta mereka secara tidak langsung untuk memberikan ilmu baru kepada kamu dalam proses magang ini.

Daftar Pustaka

Mungkin kamu bertanya-tanya, kenapa sih harus ada daftar pustaka? Mimin jawab ya, Sob.

Meskipun magang, daftar pustaka ini harus ada karena masih berkaitan dengan fungsi utama dari magang yaitu melakukan praktek langsung sesuai dengan teori yang kamu dapatkan selama berkuliah.

Kegiatan magang tersebut nantinya digunakan sebagai “pembuktian” terhadap teori yang kamu pelajari selama kuliah. Selain itu, daftar pustaka menjadi pembuktian bahwa ilmu-ilmu yang pernah kamu pelajari adalah valid dan pernah diteliti oleh penilian yang kamu jadikan sebagai referensi untuk tulisan ilmiah kamu.

Sesuaikan Posisi Magang Dengan Minat Kamu

Sebelum membuat proposal, pastikan kamu sudah mendapatkan tempat magang yang sesuai dengan jurusan. Meskipun sesuai, nggak setiap orang sesuai pula dengan tempat magang yang kamu pilih.

Selain riset, kamu juga harus mengetahui bagaimana kerja seharusnya pada posisi yang kamu pilih dan mencocokkan dengan bakatmu.

Kamu masih belum tahu minat dan bakat kamu? Jangan dibiarkan ya, Sob. Kamu akan kesulitan dalam memilih tempat magang yang sesuai.

Jangan menunda-nunda, langsung saja cobain Skillana.id. Lewat platform itu, Mimin yakin deh kamu bisa mudah mencari perusahaan untuk magang yang sesuai dengan minat dan bakat kamu.

Yuk, cari tahu minat dan bakat kamu pake Skillana.id!