Yuk Terapin Ragam Mindset Orang Sukses Ini!

mindset orang sukses | skillana

Ada saja yang berpikir kalau sukses tuh cuma buat beberapa orang saja. Malah ada juga yang menganggap kalau orang sukses adalah mereka yang sudah punya umur yang mapan. Kalau kamu punya pikiran itu, buang jauh-jauh deh. Padahal mindset orang sukses bisa kamu pelajari mulai dari sekarang, lho.

Sob, kesuksesan seseorang nggak dilihat dari segi umur, ya. Tapi semua itu dilihat dari pola pikirnya saat melakukan kegiatan sehari-hari. Eits, tapi apakah kamu sudah tahu apa itu mindset?

Ahli yang bernama Carol S. Dweck, mindset adalah kepercayaan sederhana yang dapat mengubah Psikologi seseorang yang meliputi pikiran, kesadaran, perasaan hingga sikap. Nah dari definisi itu, kamu bisa tahu nih kalau ternyata mindset seharusnya perlu ada pada pikiran kamu.

Mimin kasih contoh salah satu mindset pada salah satu orang terkaya di dunia, Mark Zuckerberg. Dia punya mindset keren yang bisa kamu jadikan sebagai motivasi kamu, lho, yaitu:

“The biggest risk is not taking any risk”

Selain itu, ada banyak banget mindset orang sukses yang bisa kamu terapkan dalam pikiran kamu. Apa sajakah itu? Mimin kasih 6 (enam) mindset yang dimiliki orang-orang sukses berikut ini, yuk.

1. Visioner

Mindset pertama adalah dapat berpikir secara jangka panjang. Visioner memungkinkan kamu untuk bisa memprediksi hal-hal yang penting di kemudian hari. Perencaan dalam jangka pendek dan jangka panjang harus mampu kamu lakukan.

Biar kamu nggak bingung, Mimin kasih tahu beberapa ciri-ciri orang visioner, yuk:

Mudah menjalin hubungan yang Baik Dengan Orang Lain

Orang yang visioner biasanya punya banyak relasi. Hubungan dengan banyak orang itu memudahkannya untuk membangun kepercayaan. Semakin “dipercaya” oleh orang lain, kamu juga lebih mudah untuk bisa mencapai visi dan misi yang diinginkan.

Dapat Berpikir Kritis dan Dinamis

Berpikir kritis berarti kamu nggak mudah percaya terhadap suatu hal. Kamu akan diuntungkan dengan sikap seperti itu. Hal itu karena kamu berusaha untuk mencari tahu kebenarannya.

Tapi berpikir kritis harusnya juga diimbangi dengan kemampuan dinamis. Bukan untuk berubah-ubah pikiran, tapi kamu harus mengikuti segala perubahan situasi dan kondisi. Salah satunya adalah kritikan orang lain yang bisa kamu jadikan sebagai masukkan yang bagus untuk kedepannya.

Kamu mungkin nggak bisa untuk menghentikan kritikan orang-orang. Tapi yang bisa kamu lakukan adalah membuat kritikan itu jadi bermanfaat untuk kehidupanmu.

2. Optimis

Apapun rintangannya, kamu harus bisa selalu bersikap positif dalam menghadapi semua permasalahannya. Sikap optimis ini jadi mindset orang sukses yang harus ada dalam pikiranmu. Eits, optimis ini harus tetap realistis ya, Sob. Jangan buang-buang waktu sama sesuatu pada hal yang nggak mungkin susah tercapai.

Kamu harus bisa melakukan efisiensi waktu dengan menggunakan waktu sebaik mungkin. Oleh karena itu, Sobat Skillana harus melakukan sesuatu yang memiliki posibilitias yang tinggi dalam mencapai cita-cita tersebut.

3. Coba Saja Dulu!

Jadi orang sukses tuh nggak semudah seperti apa kata orang. Dia akan mencoba semuanya sesuai dengan tenaga yang dia miliki untuk mendapatakan cita-citanya. Makanya kegagalan itu adalah hal yang biasa terjadi bagi orang-orang yang sukses.

Dengan semangatnya yang tinggi, kamu akan terus berusaha untuk mendapatkan hal tersebut. Semakin sering kamu mencoba maka semakin terlatih pula kamu dengan beragam situasi yang mungkin akan kamu rasakan saat akan mewujudkan kesuksesan yang kamu inginkan.

Ingat ya Sob, kegagalan adalah awal dari kesuksesan. Bahkan kritikan dan caci maki adalah hal yang biasa selama perjalanan menjadi kesuksesan. Terimalah kritikan tersebut dengan berlapang dada. Jangan terus bersedih dengan cacian yang mereka berikan.

Mimin yakin dibalik cacian itu, ada kata-kata motivasi yang mungkin tidak sengaja mereka sampaikan yang bisa menjadi kamu jadikan sebagai mindset orang sukses kedepannya.

4. Self Love

Utamakan diri sendiri dalam setiap hal yang kamu lakukan adalah sebuah keharusan. Kamu akan mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan diri sendiri. Nah langkah itu akan membuat kamu dapat menjalanan alur kesuksesan yang kamu inginkan sesuai dengan porsi diri sendiri.

Sob, setiap orang tuh punya standar sendiri dalam mencapai kesuksesan. Nggak semua cara mereka kamu ambil untuk mencapai mewujudkan cita-cita kamu. Makanya kamu bisa menyeleksi lagi yang menyeuaikan dengan kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

Mindset-nya orang sukses tuh nggak selalu membanggakan tentang kelebihan saja, kok. Tapi mereka yang mengerjakan sesuai batasan dari diri sendiri adalah orang sukses yang sesungguhnya. Mimin yakin, kamu akan lebih bahagia dengan menggunakan self love ini.

Kamu masih belum ngerasain self love yang sebenarnya? Bacaan di bawah ini semoga bisa membuat kamu bisa mengerti lebih dalam mengenai self love ya, Sob.

Baca juga:

5. Targetkan Pencapaianmu Dengan Jelas

Semua orang punya target, tapi nggak semuanya direncanakan dengan detail. Padahal perencanaan ini penting untuk menjalankan strategi lainnya.

Perencanaan ini sangat berguna untuk kamu lho, Sob. Hal itu karna kamu bisa lebih fokus dan terarah dalam menjalankan semua kegiatan untuk mencapai semua mimpi yang ingin kamu wujudkan.

Bayangkan jika kamu tidak memiliki mindset orang sukses ini, bisa jadi kamu akan kesusahan untuk merealisaikan impian yang kamu inginkan karena nggak mampu mengatur atau melakukan manajemen yang baik.

6. Hormati Orang Lain

Kamu nggak akan sendirian dalam mewujudkan cita-cita tersebut. Hal itu karena orang lain pasti ikut campur dalam kesuksesan kamu. Nah makanya kamu harus menghargai mereka yang membantu kesuksesan kamu.

Semua orang punya karakteristik yang berbeda-beda. Wajar saja jika ada hal-hal yang mungkin akan mengganggu kamu dalam mencapai tujuan hidup. Kalau kamu sudah menemukan ketidak cocokan, jangan sekali-kali menyalahkan dia ya, Sob. Cobalah untuk mengapresiasi usahanya dalam mendukung karirmu dengan menggunakan cara kamu.

Yuk, Lakukan Mindset Orang Sukses Mulai Dari Sekarang!

Orang yang sukses tuh pasti pernah berada di fase “jatuh bangun”. Hal itu wajar kok bagi mereka. Hal yang paling terpenting adalah kamu harus mengikuti jejak jejak kesuksesan mereka dengan melakukan mindset-mindset orang sukses tersebut seperti yang ada di atas ini.

Mimin yakin, setiap orang punya cara tersendiri untuk melakukan enam cara tersebut. Semua itu tergantung dri kepribadian kamu, lho. Tapi apakah kamu sudah mengetahui apa kepribadianmu?

Kalau belum, yuk pakai Skillana!

Di sini kamu bakal mengetahui kepribadianmu secara lengkap dengan menggunakan beberapa tes, lho. Selain kepribadian, kamu juga bisa mengetahui minat dan bakatmu yang sebelumnya belum diketahui, lho.

Penasaran, yuk coba sekarang!

Referensi:

https://www.gramedia.com/best-seller/seperti-apa-mindset-orang-sukses/